tumkongreler.com – PT Kereta Api Indonesia (Persero) (PT KAI) akan memberikan diskon bagi penggunanya hingga 20% pada sub kelas terendah. Promo tersebut akan diberikan melalui Promo Ameizing Trip yang berlangsung dari 7 – 9 Mei 2023 untuk keberangkatan mulai 8 – 31 Mei 2023.
VP Public Relations KAI, Joni Martinus mengungkapkan, promo ini bisa dinikmati melalui aplikasi KAI Access, situs kai.id, ataupun melalui seluruh kanal penjualan tiket yang bekerja sama dengan KAI.
Lebih detail, promo Ameizing Trip ini KAI mengalokasikan 40.520 tempat duduk untuk berbagai perjalanan KA Jarak Jauh kelas eksekutif, bisnis, dan ekonomi dengan tarif diskon
Baca : Ternyata Pengobatan 21 Jenis Penyakit Ini Tak Dicover BPJS
Contoh tarif promo tersebut seperti KA Argo Bromo Anggrek relasi Gambir – Surabaya Pasarturi (PP) hanya Rp480.000 dari tarif reguler yaitu Rp600.000. Adapun, KA Fajar Utama Yogyakarta relasi Pasarsenen – Yogyakarta (PP) hanya Rp280.000 dari tarif reguler yaitu Rp350.000, dan lainnya.
“Promo Ameizing Trip ditujukan untuk meningkatkan pelayanan kepada pelanggan melalui penjualan tiket dengan tarif yang terjangkau di bulan Mei 2023,” jelas Joni pada keterangan resmi KAI, dikutip Sabtu (6/5/2023).
Lebih lanjut, Joni berharap promo yang diberikan tersebut bisa dimanfaatkan dengan baik oleh masyarakat. Dia juga berharap adanya promo tersebut bisa meningkatkan antusiasme masyarakat dalam menggunakan moda transportasi KAI.
“Diharapkan melalui promo Ameizing Trip ini, mampu meningkatkan animo masyarakat dalam melakukan perjalanan menggunakan moda transportasi massal kereta api yang aman, nyaman, dan sehat,” tutup Joni.