Skip to content

Tumkong Reler

Berita Update Terkini

Menu
  • Home
  • Blog
  • News
  • Categories
  • About
  • Contact
Menu
www.tumkongreler.com

Kantong Jokowi Makin Tebal! Setoran Dari Tambang Melejit 129%

Posted on Desember 27, 2022

 tumkongreler.com- Pemerintah Indonesia khususnya Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) mencatat, Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) dari sektor pertambangan Mineral dan Batu Bara (Minerba) per 27 Desember 2022 sudah mencapai Rp 173,51 triliun.

Berdasarkan data Minerba One Data Indonesia (MODI) Kementerian ESDM, realisasi PNBP per hari ini, Selasa (27/12/2022) tercatat telah mencapai Rp 173,51 triliun atau 170% dari rencana 2022 sebesar Rp 101,84 triliun. Capaian tersebut melonjak 129% dibandingkan realisasi 2021 yang hanya sebesar Rp 75,48 triliun.

Sementara itu, untuk realisasi investasi di sektor ini telah menyentuh US$ 4,97 miliar atau 99,19% dari target. Capaian investasi tersebut juga naik tipis dibandingkan tahun lalu yang hanya mencapai US$ 4,52 miliar.

Baca:Heboh Potensi Badai Dahsyat 28 Oktober, Warga Diminta WFH

Kemudian untuk realisasi produksi batu bara tercatat telah mencapai 666,65 juta ton atau sekitar 100,55 % dari rencana target sebesar 663 juta ton. Penjualan batu bara tercatat telah mencapai 509,76 juta ton atau 76,76% dari target.

Lalu realisasi produksi logam timah mencapai 51.657,90 ton atau 73,80%, penjualan mencapai 24.184,08 ton. Berikutnya realisasi produksi dari Nickel Pig Iron mencapai 702.015,62 ton atau 77,91% dari target, untuk penjualan yakni mencapai 73.562,20 ton.

Selanjutnya, realisasi produksi dari Ferro Nickel tercatat telah mencapai 1.580.773,45 ton atau 75,02% dari target, adapun untuk penjualan telah mencapai 1.035.651,61 ton. Berikutnya, realisasi produksi dari Nickel Matte mencapai 82.564,37 atau 105,85% dari target, untuk penjualan yakni tercatat 69.620,58 ton.

Logam emas realisasi produksi mencapai 27,34 ton atau 86,32% dari target, untuk penjualan telah mencapai 17,91 ton. Logam perak realisasi produksi mencapai 123,47 ton atau 83,43% dari target, untuk penjualan 119,06 ton. Lalu, katoda tembaga realisasi produksi 19.111,60 ton atau 6,57% dari target, penjualan nol.

Pos-pos Terbaru

  • Bea Cukai Buka Suara Kirim Piala dari Jepang Bayar Rp4 Juta
  • Gonjang-Ganjing Credit Suisse Makan Korban Baru, Siapa?
  • Alert! Gempa Guncang Afghanistan, Warga Lari Baca Alquran
  • ‘Mati Suri’ 6 Hari Beruntun, Harga Batu Bara Naik 2%
  • Ada Tanda Krisis Berakhir, Wall Street Ditutup Hijau!
  • 5 Update Perang Ukraina: Xi Jinping Sebut Putin ‘Dear Friend’
  • Biasakan Menabung Sebelum Memulai Investasi, Kenapa?
  • Merapi Muntah Lava, Ini Kondisi Jalur Yogya-Semarang
  • Banyak Asuransi Goreng Saham Berujung Kolaps, IFG Buka Suara
  • Arus Mudik Tahun Ini Bakal Meledak, Bandara Siap?

Tentang Kami

Tumkongreler.com merupakan situs berita terupdate dan terkini. Dapatkan informasi tentang keadaan dunia sekarang hanya di tumkongreler.

©2023 Tumkong Reler | Design: Newspaperly WordPress Theme